Mengirim barang ke luar negeri seperti contohnya ke Singapura, tidak bisa dilakukan dengan cara asal-asalan. Selain memilih jasa pengiriman yang tepat serta memperhatikan ongkir Indonesia ke Singapura, hal yang tak kalah penting lagi untuk anda perhatikan yaitu memilih bahan pembungkus yang hendak digunakan.
Bahan pembungkus harus sesuai dengan jenis barang yang hendak Anda kirim. Hal tersebut dilakukan dengan tujuan supaya barang yang Anda kirim bisa aman ketika sampai di tempat tujuan.
Terlebih jika disini Anda hendak mengirim barang di lokasi yang cukup jauh. Seperti contohnya ke Negara Singapura. Berikut ini akan dijelaskan mengenai jenis – jenis pembungkus paket yang benar-benar tepat, antara lain yaitu :
Apa Saja Jenis-Jenis Pembungkus Paket yang Perlu Diketahui ?
- Kardus
Untuk jenis pembungkus paket pertama yaitu kardus. Kardus tersebut memiliki fungsi menahan tekanan yang berasal dari luar. Dengan menggunakan kardus, itu akan jauh lebih aman dari tekanan, getaran, tumpukan serta guncangan selama berada dalam perjalanan.
Supaya kedap air, maka Anda bisa menambahkan bungkus plastik di bagian luar kardus. Kardus sangat cocok untuk digunakan membungkus makanan kering, tas, barang elektronik, aksesoris, sepatu dan lain sebagainya.
- Amplop
Amplop maupun kertas pembungkus bisa dipakai ketika barang yang dikirim merupakan barang yang cukup ringan. Amplop coklat pada umumnya akan dipakai untuk membungkus surat-surat penting, atau dokumen, pakaian, buku dan lain sebagainya. Tambahkan bungkus plastik di bagian luar amplop supaya paket tersebut nantinya bisa terlindungi dari air.
- Peti Kayu
Untuk jenis pembungkus yang terakhir yang perlu anda ketahui yaitu menggunakan peti kayu. Peti kayu ini merupakan pengemas extra. Sebagai pelindung terluar dari barang setelah sebelumnya dikemas menggunakan sterofom terutama untuk barang-barang elektronik maupun barang pecah belah.
Peti kayu ini dapat berupa rangka yang dibuat dengan menggunakan papan dengan jarak atau celah. Atau bisa juga menggunakan kotak kayu yang tertutup rapat. Peti kayu ini sangat disarankan ketika Anda hendak melakukan pengiriman barang ke luar negeri.
Sekian sedikit informasi yang dapat dijelaskan mengenai jenis-jenis pembungkus barang yang bisa anda gunakan untuk mengirim paket melalui jasa pengiriman barang.